sponsored

Wednesday, April 3, 2013

PELAKSANAAN PENYUSUNAN KURIKULUM TINGKAT SATUAN PENDIDIKAN



A. Analisis Konteks
            1. Mengidentifikasi SI dan SKL sebagai acuan dalam penyusunan KTSP.
      2. Menganalisis kondisi yang ada di satuan pendidikan nonformal (Paket A setara SD, Paket B setara SMP, dan Paket C setara SMA) yang meliputi peserta didik dan tenaga kependidikan, sarana prasarana, biaya dan program-program pendidikan nonformal.
      3. Menganalisis peluang dan tantangan yang ada di masyarakat dan lingkungan sekitar: dewan pendidikan, dinas pendidikan, asosiasi profesi, dunia industri dan dunia kerja, sumber daya alam dan sosial budaya.
B. Mekanisme Penyusunan
1. Tim Penyusun
Tim penyusun KTSP pada Paket A setara SD, Paket B setara SMP, Paket C setara SMA yang terdiri atas pendidik/tutor, konseler, pengelola, pengembang dan Dinas Pendidikan untuk Paket A dan Paket B/ Dinas Pendidikan Provinsi untuk Paket C. Di dalam kegiatan tim penyusun melibatkan nara sumber, serta pihak lain yang terkait. di Supervisi dilakukan oleh Dinas Pendidikan tingkat Kabupaten/Kota untuk Paket A setara SD/MI, dan paket B setara SMP/MTs dan tingkat Provinsi yang bertanggung jawab di bidang pendidikan tingkat kabupaten/kota untuk SD dan SMP dan tingkat provinsi untuk SMA/SMK/MA.
2. Kegiatan
Penyusunan KTSP merupakan bagian dari kegiatan perencanaan kelompok belajar. Kegiatan ini dapat berbentuk rapat kerja dan/atau lokakarya kejlompok belajar yang diselenggarakan dalam jangka waktu sebelum tahun pelajaran baru. Tahap kegiatan penyusunan KTSP secara garis besar meliputi: penyiapan dan penyusunan draf, review dan revisi, serta finalisasi, pemantapan dan penilaian. Langkah yang lebih rinci dari masing-masing kegiatan diatur dan diselenggarakan oleh tim penyusun.

No comments:

Post a Comment

Mohon Tinggalkan Komentar anda untuk kebaikan blog ini.........

alexa rank

langganan

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner